RESEP MEMBUAT TAHU PLETOK YANG MUDAH DAN ENAK

RESEP LAINNYA BISA ANDA CARI DI MENU SEARCH KAMI


Resep tahu pletok sederhana untuk keluarga dan teman dirumah


Bahan :
-10 buah tahu kopong, belah dua.
-6 sdm tepung tapioka/kanji/sagu tani.
-2 lembar daun bawang, iris tipis.
-2 siung bawang putih, haluskan.
-1/2 sdt bubuk kaldu.
-1/4 sdt kunyit bubuk (lagi pingin yang kuning warnanya).
-1/2 sdt garam.

Cara membuatnya:
1. Campur tepung dan semua bumbu dalam wadah. Tambahkan air (suhu biasa) sedikit demi sedikit sampai adonan mengental. Masukan ke dalam tahu. Adonan pasti akan meluber, makanya segera masukan ke dalam minyak panas ya

2. Segera goreng dalam posisi adonan di bawah, masuk ke dalam minyak. Supaya tepung bisa matang dengan baik. Goreng dengan api kecil. Kalau nanti bunyi pletok-pletok, yang sabar ya, harus pantang menyerah, teruskan menggoreng, jangan ditinggal nanti gosong . Angkat lalu Tiriskan.


3. Campur dengan sambal jeruk. Kecap manis diberi potongan cabe rawit dan sedikit perasan jeruk nipis.

jangan lupa sebarkan resep ini biar keluarga dan teman dirumah tau cara membuatnya.

Posting Komentar

0 Komentar